Laman

Selasa, 13 Mei 2014

Manfaat Wortel Bagi Kesehatan


Wortel adalah jenis sayuran yang biasa dimakan umbinya. Menyimpan karbohidrat dalam jumlah besar, tumbuhan berbunga warna putih ini punya rasa yang manis dan lezat.
Wortel bisa dimakan dengan berbagai cara, baik mentah, dimasak atau juga dijadikan bahan jus. Wortel mengandung vitamin A yang baik untuk kesehatan mata, dan mengonsumsi wortel baik untuk penglihatan mata terutama untuk meningkatkan pandangan jarak jauh.
Daftar kandungan gizi dibawah ini terdapat dalam 100 gram sayuran wortel :
  1. 37 mg kandungan fosfor
  2. 1,2 Gram kandungan protein
  3. 9,3 gram kandungan Karbohidrat
  4. 39 mg kandungan kalium
  5. Energi dalam 100 Grm wortel mencapai 42 kal
  6. Kandungan Air sebanyak 88,2 gram
  7. Lemak mencapai 0,3 Gram
  8. Mengandung banyak Vitamin yaitu, A, B1, C
  9. Serat sekitar 0,9 gram
  10. Zat Besi sekitar 0,8 mg
Manfaat wortel bagi kesehatan:
1. Untuk kesehatan mata
Salah satu kandungan vitamin yang terdapat pada sayuran Wortel adalah vitamin A. Nah seperti yang kita tahu bahwa vitamin ini sangat baik untuk kesehatan mata, bagi anda yang memiliki gejala katarak tak ada salahnya mengkonsumsi jus wortel setiap harinya. Dan bagi anda yang sering mengalami pusing karena diakibatkan oleh mata minus, minum jus wortel dapat menghilangkan rasa pusing itu.
Kandungan betakaroten atau vitamin A sangat penting diperlukan oleh mata. Senyawa ini tidak dapat menyembuhkan kebutaan, namun dapat memperbaiki kondisi mata akibat kekurangan vitamin A. Sifat antioksidannya dapat mencegah katarak dan degenerasi makula yang kerap dialami lansia.
2. Mengatasi kolesterol
Dengan mengkonsumsi setidaknya 200gram wortel yang masih mentah secara rutin setiap har,i kurang lebih hingga 3-4 minggu, terbukti dapat menurunkan kadar kolestrol dalam tubuh seseorang hingga 11%. Hal ini didasari oleh adanya kandungan senyawa calcium pectate berjenis seperti serat larut dalam wortel
Penelitian Robertson, seperti dikutip dari Wikipedia menunjukkan bahwa mereka yang makan wortel mentah sebanyak 200 gram selama 3 minggu memiliki penurunan kolesterol sebanyak 11%. Demikian juga hasil penelitian yang dilakukan di Universitas Harvard menyatakan bahwa mereka yang makan wortel 5 kali seminggu, mengalami penurunan resiko stroke sebanyak 68%.
3. Mencegah kanker
Menurut salah satu hasil penelitian dari pakar Marilyn Menkes, yang dilakukan di Amerika serikat (New York), bahwa seseorang yang memiliki kadar betakaroten rendah dalam tubuhnya sangat rentan terserang oleh penyakit kanker patu-paru. Sehingga beliau menganjurkan bagi seseorang yang memiliki betakaroten rendah untuk memperbanyak konsumsi wortel setiap harinya. Hal ini didukung oleh kandungan betakaroten yang banyak dalam wortel.
Penelitian yang dilakukan Marilyn Menkes, Ph. D, di State University New York menunjukkan bahwa orang yang memiliki kadar betakaroten rendah, beresiko terkena kanker paru-paru. Untuk itulah, mereka yang merokok disarankan mengonsumsi wortel atau bahan makanan lain yang mengandung betakaroten tinggi.
4. Mencegah sembelit
Banyaknya kandungan serat yang ada dalam wortel dapat membantu anda mengatasi susah BAB, atau sembelit hingga 25 persen. Nah bagi anda yang mengalami susah buang air besar, anda dapat mengkonsumsi wortel untuk solusi amannya..
5. Menjaga Daya Tahan Tubuh
Banyaknya Kandungan yang terdapat dalam sayuran wortel juga dapat anda manfaatkan untuk menjaga dan meningkatkan imun tubuh (daya tahan tubuh), selain itu wortel juga bermanfaat untuk mempercepat proses penyembuhan peeradangan dan luka.

6. Wortel mampu membuat sehat kulit
Secara tidak sadar, orang yang sering mengkonsumsi wortel dapat membuat kulitnya tampak lebih sehat, sehingga tidak kering dan kusam lagi.
Dengan demikian, wortel tetap harus dikonsumsi dengan jumlah yang cukup dan tidak berlebihan. Sekalipun kaya mineral dan serat, wortel dapat menyebabkan carotenemia.
Carotenemia adalah kondisi di mana karoten larut dalam lemak dalam jumlah yang berlebihan. Efek samping yang akan terjadi adalah warna kulit menjadi kekuningan atau orange, terutama di telapak tangan, telapak kaki, lutut dan daerah hidung.
Carotenemia ini lebih banyak terjadi pada bayi, terutama mereka yang setiap hari diberi makan wortel. Secara umum, kondisi ini tidak terlalu membahayakan jiwa, namun penampilan kulit akan berubah secara dramatis.
Oleh karena itu, disarankan agar mengonsumsi wortel dalam porsi yang cukup dan tidak berlebihan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar